Suasana penuh antusiasme mewarnai acara sosialisasi dan undian stand untuk pameran InaCraft yang akan digelar pada 1 – 5 Oktober 2025 mendatang. Acara yang diselenggarakan oleh Badan Pimpinan Cabang (BPC) Asosiasi Eksportir dan Produsen Handicraft Indonesia (ASEPHI) Solo Raya ini dihadiri oleh anggota BPC ASEPHI Solo Raya.
Pada acara ini juga di hadiri oleh:
- BPP ASEPHI yang di wakili oleh Sekjen BPP ASEPHI SOLO RAYA dan sekaligus yang membuka acara ini.
- Badan Kehormatan BPC ASEPHI SOLO RAYA
- Badan Pertimbangan BPC ASEPHI SOLO RAYA.
InaCraft on October 2025 khusus BPC SOLO RAYA dgn stand yang beragam, meliputi berbagai sektor unggulan seperti fashion, batik, jewelry, kerajinan tangan, dan home decor. Daya tarik pameran ini semakin meningkat dengan adanya stand premium yang menjadi incaran pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) yang hadir.
Undian yang dilakukan di satu tempat dengan system undian yang transparan, dan terbagi memjadi beberapa Undian.
“Kami sangat gembira melihat tingginya minat dari para anggota untuk berpartisipasi dalam InaCraft 2025,” ujar Bp. Amin Suhudi Sutiman sebagai Ketua BPC ASEPHI Solo Raya, “Ini menunjukkan semangat dan potensi besar yang dimiliki oleh para pengrajin dan produsen di Solo Raya untuk terus berkembang dan memperluas jangkauan pasar.”
Proses undian untuk stand premium menjadi momen yang mendebarkan. Sebanyak 12 UMKM yang memenuhi kriteria berkesempatan untuk menempati lokasi strategis yang diharapkan dapat meningkatkan visibilitas dan potensi penjualan produk mereka selama pameran.
Sosialisasi ini juga menjadi wadah bagi para anggota untuk mendapatkan informasi detail mengenai pelaksanaan InaCraft on October 2025, termasuk jadwal, ketentuan pameran, serta berbagai fasilitas dan dukungan yang akan disediakan. Diharapkan, partisipasi dalam InaCraft on October 2025 akan semakin memajukan industri kerajinan dan UMKM di Solo Raya, serta berkontribusi pada pertumbuhan ekonomi daerah.
Dengan sisa stand yang semakin menipis, BPC ASEPHI Solo Raya mengimbau para anggota yang belum mendaftar untuk segera mengambil kesempatan ini. InaCraft on October 2025 diharapkan menjadi momentum penting bagi para pelaku industri kreatif untuk unjuk gigi dan memperluas jaringan bisnis mereka di tingkat nasional. (Achmad Ichsan)
Sport News
Motivation
Anime Batch
Ekspedisi Papua
Jasa Import China
Berita Olahraga